Site icon Konstruksi Media

Ke DPR, Menteri PUPR Beberkan Progres Pembangunan IKN Nusantara

Konstruksi Media – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menyebut pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara hingga November 2022 sudah terkontrak sebanyak 22 kegiatan dengan nilai mencapai Rp15,01 Triliun.

Hal tersebut dikatakan oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dalam Rapat Kerja dengan Komisi V DPR RI di Komplek Parlemen, Senayan.

“Sampai dengan minggu keempat November 2022, kegiatan yang telah terkontrak sebanyak 22 kegiatan senilai Rp15,01 triliun,” kata Basuki.

Adapun proyek tersebut di antaranya yakni 4 (empat) proyek sumber daya air (SDA) senilai Rp1,08 triliun.

Selanjutnya, 12 proyek bina marga sebesar Rp8,71 triliun. Lalu, 5 (lima) proyek cipta karya Rp4,66 triliun, serta 1 (satu) kegiatan perumahan senilai Rp570 miliar.

Baca Juga : Kementerian PUPR Bangun Kembali SD Terdampak Gempa Cianjur, Pakai Teknologi RISHA

Selain itu, dia menambahkan, pada November 2022 sampai Desember 2022 akan ada sebanyak 18 kontrak kegiatan dengan nilai mencapai Rp9,68 triliun.

Pembangunan Hunian Pekerja Konstruksi IKN Nusantara Senilai Rp567 Miliar. Foto: Dokumentasi Kementerian PUPR

Adapun rincian meliputi 1 (satu) proyek kegiatan SDA senilai Rp500 miliar. Lalu, 4 (empat) kegiatan bina marga sebesar Rp1,59 triliun. Kemudian 12 kegiatan cipta karya senilai Rp7,08 triliun untuk pembangunan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM), serta 1 (satu) proyek perumahan sebesar Rp510 miliar.

“Cipta karya ada 12 kegiatan senilai Rp7,08 triliun, yaitu pembangunan Instalasi Penjernih Air (IPA) dan Bangunan Pendukung SPAM Sepaku, Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST), Penataan Sumbu Kebangsaan Tahap I, Bangunan Gedung dan Kawasan Kantor Kementerian Koordinator,” terangnya.

Basuki juga menjelaskan, pihaknya akan membangun 4 (empat) kantor Kementerian Koordinator (Kemenko) hingga tahun 2024 di IKN Nusantara.

Lebih jauh, Basuki mengemukakan bahwa dalam pelaksanaan lelang Tahun Anggaran (TA) 2022 untuk pembangunan infrastruktur di luar Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) terdapat 15 kegiatan dengan nilai pembangunan mencapai Rp10,91 triliun.

Ke-15 kegiatan tersebut meliputi, 3 kegiatan senilai Rp1,07 triliun di sektor SDA, 9 kegiatan senilai Rp8,75 triliun untuk bina marga, dan 3 kegiatan sisanya tersebar di sektor cipta karya sebesar Rp1,07 triliun.

Kemudian, kata Basuki, dalam pelaksanaan lelang TA 2022 untuk pembangunan infrastruktur di KIPP khususnya zona 1A terdapat 25 kegiatan dengan nilai mencapai Rp15,08 triliun.

Ke-25 kegiatan tersebut yakni 14 kegiatan cipta karya Rp11,32 triliun, 2 (dua) kegiatan SDA senilai Rp690 miliar. Kemudian, 7 (tujuh) kegiatan bina marga senilai Rp1,97 triliun, serta 2 (dua) kegiatan perumahan sebesar Rp1,09 triliun.

Baca Artikel Selanjutnya :

Exit mobile version