Site icon Konstruksi Media

Sky House Alam Sutera+ Ajak WEGE Bangun Tower Castilla

Sky House Alam Sutera+ Ajak WEGE Bangun Tower Castilla. Foto: Istimewa

Konstruksi Media – Pengembang properti Apartemen Sky House Alam Sutera+ menggandeng PT Wijaya Karya Bangunan Gedung Tbk (WEGE) atau Wika Gedung bakal memulai proyek menara kedua, yakni Tower Castilla.

Head of Marketing Head of Marketing Sky House Alam Sutera+ Robby Gunawan mengatakan, kedua belah pihak berkomitmen membangun dan menyediakan apartemen berkualitas. Tower Castilla terdiri atas dua tipe unit apartemen, yaitu tipe dua bedrooms dan unit tipe 3+1 bedrooms.

“Kami berkomitmen membangun apartemen sesuai spesifikasi yang tertera dalam PPJB, sehingga unit yang diperoleh konsumen sesuai dengan yang diperjanjikan agar semua pemesan puas ketika melihat unit aslinya,” kata Robby melalui keterangan tertulis, Kamis (13/4/2023).

Menurut dia, pengalaman serah terima yang baik dan tepat waktu merupakan faktor penting baik bagi pengembang maupun pemilik. Hal ini menjadi salah satu bukti, komitmen, dan kekuatan pengembang untuk menjaga kepercayaan konsumen.

Baca juga: Greenwoods Group Hadirkan Klaster Premium di Jakarta Barat, Cek Keunggulannya

Sebagaimana yang pernah dilakukan Sky House Alam Sutera+ pada tower pertamanya, Tower Acacia. Sejak akhir Februari 2023 lalu, pengembang telah melakukan proses serah terima kunci Tower Acacia secara bertahap.

Ia mengatakan, hingga 7 April 2023 jumlah unit yang berhasil diserahterimakan kunci kepada para pemilik mencapai lebih kurang 582 unit. Realisasi ini tergolong agresif seiring dengan ekonomi Indonesia yang berangsur pulih setelah pemerintah resmi mencabut PPKM per 1 Januari 2023.

“Sky House Alam Sutera+ menyiapkan strategi kreatif melalui Program Pay Later. Jadi, pembeli dapat memesan unit terlebih dahulu dan membayar di kemudian hari dengan syarat dan ketentuan berlaku. Metode pembayaran cicilan bertahap developer ini berlaku bagi tipe unit studio semi furnished, dengan kisaran cicilan mulai dari Rp 2 juta per bulan,” ucapnya.

Baca artikel selanjutnya:

Exit mobile version