NEWS

Hendi Prio Santoso Jadi Nahkoda Baru MIND ID

Konstruksi Media – Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mengadakan pergantian direksi Holding BUMN Pertambangan, MIND ID. Mantan Direktur Utama PT Perusahaan Gas Negara Hendi Prio Santoso diputuskan menjadi Direktur Utama MIND ID yang sebelumnya dijabat oleh Orias Petrus Meodak.

Perombakan susunan direksi MIND ID disetujui melalui Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) yang digelar pada Jumat, 29 Oktober 2021. Adapun tiga pergantian susunan direksi MIND ID yakni Hendi Prio Santoso (direktur utama), Dilo Widagdo (direktur pengembangan usaha), Devi Pradyna Paramita (direktur keuangan), Danny Praditya (direktur operasi & portofolio), dan Danny Amrul Ichdan (direktur hubungan kelembagaan).

Baca Juga:  Rektor ITS Lantik 91 Kontributor Insinyur Tertinggi di Jatim

Staf Khusus III Menteri BUMN Arya Sinulingga menjelaskan terkait perombakan susunan direksi MIND ID. Menurutnya, perombakan tersebut bertujuan untuk mendukung akselerasi transformasi industri tambang yang berbasis suistainable dan environmental friendly practices dengan mengoptimasi program digitalisasi dan automasi mekanisasi smart mining 5.0 pada kegiatan perusahaan.

Kedua, pengembangan hilirisasi industri tambang menuju integrated metal dan mineral comprehensive upstream serta downstream processing untuk memaksimalkan value dan nilai yang bisa diperoleh di dalam negeri, sehingga terbangun industri dalam negeri yang kuat.

Ketida, MIND ID menjadi motor penggerak terdepan dalam inisiatif pengembangan industri electric mobility nasional yang bertujuan untuk mengurangi defisit negara akibat net import energi serta pengurangan emisi karbon di sektor transportasi darat.

Baca Juga:  Agus Gumiwang Targetkan 95 Persen Proyek BUMN Harus Gunakan Produk Dalam Negeri

“Juga untuk mengakselerasikan terciptanya ekosistem yang terintegrasi di sektor electric mobility dengan membuka peluang investasi dan kerja sama dengan pemain electric mobility global,” kata Arya dalam keterangannya dikutip Sabtu, 30 Oktober 2021.

Sebelumnya, Hendi Prio Santoso menjabat sebagai Direktur Utama PT Semen Indonesia Tbk. (SMGR) sejak 15 September 2017. Ia juga pernah menjabat sebagai Direktur Utama PT Perusahaan Gas Negara Tbk. (PGAS) pada 2008 hingga 2017.

Sebagai infomasi, MIND ID beranggotakan PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM), PT Bukit Asam Tbk. (PTBA), PT Inalum (Persero), PT Timah Tbk. (TINS), dan PT Freeport Indonesia . Tercatat, MIND ID berhasil membukukan laba bersih konsolidasi sebesar Rp9,8 triliun pada kuartal III-2021. Jumlah tersebut melambung 799 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang mencatat rugi bersih Rp1,4 triliun.

Baca Juga:  Pertama di Indonesia, PLN Bangun Konstruksi Jaringan Kabel Bawah Tanah di Kampus UGM

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button