NEWS

Hut Ke-43, INKINDO Wujudkan Jasa Konsultan Yang Berintegritas

Ketua Umum INKINDO Peter Frans mengungkapkan tidak ada negara maju tanpa konsultan yang maju, tidak ada nagar hebat tanpa konsultan yang hebat, konsultan membawa peradaban

Konstruksi Media – Ikatan Nasional Konsultan Indonesia (INKINDO) tepat pada 20 Juni merayakan hari jadinya yang ke-43. Sejalan dengan visinya yakni terwujudnya perusahaan Jasa Konsultan yang berintegritas, professional dan inovatif. INKINDO terus berupaya meningkatkan profesionalitas sebagai konsultan terkemuka di Indonesia.

Ketua Umum INKINDO Peter Frans mengatakan konsultan harus bisa menangkap ide atau gagasan, yang gkemudian dituangkan dalam bentuk desain, pekerjaan, pengawasan, penggunaan dan seterusnya.

Ia menjelaskan peran konsultan dalam setiap pembangunan sangat penting.

“Pada prinsipnya konsultasi itu tidak hanya terkait infrastruktur saja, akan tetapi dari hulu hingga ke hilir mecakup segala aspek kehidupan manusia. Tidak ada negara maju tanpa konsultannya yang maju, begitu juga tidak ada negara yang hebat tanpa konsultannya yang hebat karena konsultan membangun peradaban,” ungkap Peter di momen hari jadi INKINDO yang ke-43, Senin, (20/6/2022).

Untuk itu, lanjutnya, dalam menjalankan segala bentuk aktivitasnya INKINDO memiliki misi salah satunya yakni untuk menjadikan INKINDO sebagai Organisasi Pembelajaran (Learning Organisation) yang stabil dan elastis;

Kemudian, meningkatkan efektivitas INKINDO sebagai wadah komunikasi dan koordinasi antar Anggota dengan para pemangku kepentingan; lalu menegakkan norma dan kode etik serta aturan organisasi; juga meningkatkan profesionalitas dan kompetensi Anggota; selanjutnya mewujudkan dan menjaga marwah usaha jasa konsultan; selain itu juga mewujudkan dan menjaga iklim usaha jasa konsultan yang kondusif; serta menciptakan inovasi yang bermanfaat untuk masyarakat dan berwawasan lingkungan.

Baca Juga:  Pesan Peter Frans untuk Caketum INKINDO 2022-2026

Salah satunya yakni dalam pembangunan mega super prioritas Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Peter Frans mengungkapkan peran konsultan lokal ikut terlibat dari mulai desain hingga lainnya. Seperti halnya pemenang sayembara desain IKN yakni Sibarani Sofian.

“Pak Sibarani Sofian dan timnya (Urban+) menjadi pemenang dalam sayembara IKN yang diselenggarakan oleh Kementerian PUPR. Sibarani merupakan seorang konsultan arsitek, dengan mngusung tema ‘Nagar Rimba Nusa’ beliau berhasil memenangkan sayembara desain IKN, dengan konsep yang ditawarkan yakni tata kota modern, pembangunan manusia, sifat manusia, dan kelestarian alam,” terang Peter.

Ia melanjutkan, untuk desain istana presiden yang akan dibangun di IKN yaitu mengusung konsep Istana Burung Garuda karya I Nyoman Nuarta yang dipilih langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Ketua Umum Ikatan Nasional Konsultan Indonesia (INKINDO) Peter Frans. Foto: Konstruksi Media/Reza Antares P

“IKN itu kita pertama kalinya membangun ibu kota, jadi jangan menjiplak budaya lain meniru negara lain. Kita harus membuat karya kita sendiri yang orisinalitas dan syarat kandungan lokal. Kita mampu dan sangat mampu secara keilmuan,” tuturnya.

Baca Juga:  INKINDO - Kemen PUPR Bahas 5 Permasalahan di IKN

Baca Juga : Peter Frans: Konsultan Hebat Bisa Bangun Peradaban

Lebih jauh ia mengemukakan sebelum pembangunan sebuah bangunan itu dikerjakan ada konsultan yang berdiri paling depan, dari mulai desain, konstruksi hingga selesai, konsultan terus mengawal pembangunannya.

“Sebelum mulai pembangunan ada konsultan, ketika bangunan itu difungsikan dan dioperasikan juga ada konsultan. Lalu begitu juga jika bangunan itu tidak terpakai dan akan dihancurkan (robohkan) ada konsultan yang berdiri paling depan. Konsultan mengawal dari hulu hingga ke hilir dalam setiap pembangunan,” beber Peter.

“Konsultan haru bisa menangkap ide-ide atau gagasan pemilik. Di mana ide itu kemudian dituangkan dalam bentuk desain, pekerjaan, pengawasan, penggunaan, dan seterusnya. Prinsipnya, tidak ada bidang kehidupan atau aktivitas manusia yang dipisahkan dari peran konsultan,” tutupnya.

Sebagai informas, INKINDO merupakan Asosiasi Perusahaan Jasa Konsultan di Indonesia yang didirikan pada tanggal 20 Juni 1979 di Jakarta. INKINDO merupakan fungsi dari Ikatan Konsultan Indonesia (IKINDO) yang didirikan pada tanggal 10 Februari 1970 dan Persatuan Konsultan Teknik Pembangunan Indonesia (PKTPI).

Baca Juga:  Pemerintah Ajak Masyarakat Bangun IKN
Hut INKINDO ke-43. Konstruksi Media

Saat ini INKINDO memiliki lebih dari 6.000 (enam ribu) anggota perusahaan Jasa Konsultan Nasional dan 120 (seratus dua puluh) perusahaan Afiliasi/Asing yang tersebar di 34 Provinsi. Sebagai Asosiasi Perusahaan Jasa Kosnsulatansi yang memiliki wilayah kerja Nasional dan Internasional, INKINDO memiliki peran penting dalam mengendalikan pelayanan konsultansi pada jasa konstruksi dan jasa non konstruksi.

INKINDO Mempunyai Roadmap Menuju INKINDO Emas 2030 yang merupakan wujud upaya INKINDO dalam menghadapi tantangan di usia 50 tahun pada tahun 2029 mendatang. Roadmap INKINDO Emas 2030 ini merupakan blueprint dan grand design yang menjadi peta jalan strategis berupa rencana berbasis waktu yang mendefinisikan kondisi eksisting organisasi INKINDO saat ini, kearah mana tujuan ideal kondisi yang dituju dalam prespektif waktu, dan bagaimana mencapai tujuan tersebut. Roadmap akan menjadi representasi visual yang mengatur dan menyajikan informasi penting terkait dengan rencana masa depan INKINDO.

Baca Artikel Selanjutnya :

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button