AirINFRASTRUKTUR

Indra Karya Gandeng Jasa Tirta Optimalkan Sumber Daya Air

Konstruksi Media – PT Indra Karya (Persero) melakukan kerja sama dengan Perusahaan Umum (Perum) Jasa Tirta I untuk mengoptimalkan pengelolaan Sumber Daya Air (SDA). Kolaborasi ini resmi terjalin setelah dilakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) di Kantor PJT I Perwakilan Jakarta, Selasa (10/5/2022).

Penandatanganan MoU dihadiri Direktur Utama PT Indra Karya (Persero) Gok Ari Joso Simamora dan Direktur PT Indra Karya (Persero) Eko Budiono bersama Direktur Utama Perum Jasa Tirta (PJT) I Raymond Valiant Ruritan, beserta jajaran dari masing-masing perusahaan.

Direktur Utama Perum Jasa Tirta (PJT) I Raymond Valiant Ruritan mengatakan, rencana kerja sama ini dalam rangka pemanfaatan sumber daya perusahaan, yakni kegiatan di bidang Sumber Daya Air, termasuk pengembangan pemanfaatan pengetahuan dan teknologi, pemanfaatan energi baru terbarukan, pengelolaan sumber daya perusahaan, khususnya pengembangan digitalisasi di berbagai bidang termasuk pengelolaan Sumber Daya Manusia (SDM) hingga penguatan proses bisnis perusahaan di bidang jasa konsultansi, laboratorium air, laboratorium tanah dan laboratorium udara.

Baca Juga:  PUPR Selesaikan Penataan Pusat Konservasi Tanaman Anggrek

“Tujuan kerja sama ini adalah dalam rangka memperkuat kolaborasi antar BUMN di sektor SDA agar semakin baik dalam mengemban tugas dari Pemerintah kedepannya,” kata Raymond Valiant Ruritan mengutip keterangan pers, Rabu (11/5/2022).

Baca juga: Pembangunan Embung di Yogyakarta Adopsi Kearifan Lokal

Direktur Utama PT Indra Karya Gok Ari Joso Simamora mengatakan, kolaborasi antara Indra Karya dan Perum Jasa Tirta I ini merupakan bagian dari usaha perusahaan untuk mengoptimalkan potensi-potensi yang dimiliki masing-masing perusahaaan.

“Kami menyambut baik atas inisiasi kolaborasi ini agar BUMN di sektor SDA ini semakin kuat dalam mengemban amanah yang di erikan. Potensi layanan di sektor survei dan investigasi masih cukup besar termasuk pada layanan jasa pengujian laboratorium tanah dan geoteknik yang kami miliki, sekaligus kami ingin bersama-sama memperkuat digitalisasi layanan di bidang sumber daya air,” ujar Gok Ari.

Baca Juga:  PUPR Dukung Revitalisasi Kawasan Monas, Menteri Basuki Bertemu Heru Budi

Menurut dia, terjalinnya kerja sama ini merupakan langkah positif bagi PT Indra Karya (Persero) dengan Perusahaan Umum (Perum) Jasa Tirta I untuk terus berkontribusi dalam membangun kolaborasi dilingkungan BUMN.

“Harapannya melalui kerja sama dengan Perusahaan Umum (Perum) Jasa Tirta I, dapat membuka peluang perusahaan untuk menjalin kerja sama di sektor lainnya terutama dalam bidang sumber daya air (SDA). Sehingga, ke depan, keberadaan PT Indra Karya (Persero) dapat terus memberikan kontribusi positif untuk Indonesia,” ucap dia.

Baca artikel selanjutnya:

Baca Juga:  Pemerintah Tekankan Larang Produk Impor di Pembangunan IKN

Reza Antares P

Come closer, I will tell you an interesting story

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button