HighlightsINFOVokasi

Mahasiswa UI Boyong Dua Penghargaan Civil Engineering Tender Competition ICEE 2024

Gagasan ini memiliki keunggulan pada durasi pengerjaan proyek yang hanya membutuhkan waktu 23 hari dengan biaya konstruksi lebih ringan hingga Rp24 miliar.

Konstruksi Media, Depok – Tim Prakarsa Makara yang beranggotakan tiga mahasiswa angkatan 2020 dari Departemen Teknik Sipil (DTS), Fakultas Teknik (FT) Universitas Indonesia (UI) meraih Juara Kedua dan Juara Favorit pada ajang kompetisi nasional Civil Engineering Tender Competition ITB Civil Engineering Expo (ICEE) 2024.

Kompetisi ini diselenggarakan oleh ITB dalam kurun waktu tiga bulan, November 2023-Februari 2024, dan diikuti oleh 52 tim dari berbagai universitas di Indonesia.

Khrisna Primaputra, Raisya Amru Adzhani, dan Fadlan Raihan Utama di bawah bimbingan dosen DTS FTUI, Dr. Rossy Armyn Machfudiyanto, S.T., M.T., IPM, ASEAN Eng. menyampaikan gagasannya terkait konstruksi paddock di Sirkuit Internasional Mandalika, dengan judul “Penawaran Proyek Konstruksi Paddock Sirkuit GP Mandalika Berbasis Lean Construction”.

Baca Juga:  Inovasi Mahasiswa ITB Manfaatkan Limbah Plastik Ciptakan Lapisan Aspal

Gagasan ini memiliki keunggulan pada durasi pengerjaan proyek yang hanya membutuhkan waktu 23 hari dengan biaya konstruksi lebih ringan hingga Rp24 miliar.

“Normalnya proyek ini menghabiskan dana Rp115 milliar dengan durasi selama 60 hari,” kata Khrisna mewakili tim.

Khrisna mengatakan, dalam melaksanakan pekerjaan konstruksi modular di Proyek Pembangunan Konstruksi Paddock Sirkuit GP Mandalika, tim Prakarsa Makara menghadirkan inovasi-inovasi yang menggunakan prinsip lean construction, seperti Last Planner System (LPS) dan Pull Technique.

“Dengan penggunaan kedua teknik tersebut, kami dapat mengurangi waste yang terdapat di proyek dan meningkatkan value yang tepat sasaran. Tim juga mengadaptasi penerapan internet of things (IoT) dalam industri konstruksi dengan PATRIOT (Prakasa Transformasi Internet of Things) yang akan mempermudah komunikasi dan manajemen proyek berbasis digital,” jelasnya

Baca Juga:  WSBP Sukses Raih Laba Bersih Sebesar Rp16 Miliar pada Triwulan I 2023

Dekan FTUI, Prof. Dr. Ir. Heri Hermansyah, ST., M.Eng., IPU., menyampaikan apresiasinya atas prestasi mahasiswa DTS FTUI. Menurut dia, gagasan para mahasiswa ini, tidak hanya mengesankan dalam kreativitasnya, tetapi juga menunjukkan kemampuan mereka dalam menerapkan prinsip Lean Construction untuk mencapai efisiensi waktu dan biaya.

“Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi mahasiswa lainnya untuk terus mengembangkan potensi dan berkontribusi positif dalam dunia teknik sipil,” ucap dia.

ICEE merupakan wadah kerja sama mahasiswa untuk mengembangkan diri melalui rangkaian acara yang berkaitan dengan permasalahan teknis. Kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya ini menghadirkan expo, konferensi dan seminar serta menghadirkan partisipan dari berbagai universitas di Indonesia.

Baca Juga:  Hari Terakhir, PKA Bersama#02 IAI Aceh Hadirkan Pemateri yang Tak Kalah Seru dan Menarik

Reza Antares P

Come closer, I will tell you an interesting story

Related Articles

Back to top button