Asosiasi

Terpilih Secara Aklamasi, Ini Pesan Arsjad Rasjid Nakhodai Kadin

Konstruksi Media – Direktur Utama Indika Energy, Arsjad Rasjid terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia periode 2021-2026 melalui Munas VIII yang dihelat di Hotel Claro, Kendari.

Dalam menakhodai Kadin, Arsjad Rasjid mengaku akan membawa Kadin semakin solid.

Menurutnya, Kadin dapat menjadi wadah komunikasi dan konsultasi antara pekerja, pengusaha, Pemerintah dan pemangku kepentingan lainnya.

“Melalui kolaborasi yang kuat, Kadin dapat menjadi wadah komunikasi dan konsultasi. Baik antara sesama pengusaha, pengusaha dan pekerja, pengusaha dan pemerintah, serta pemangku kepentingan lainnya,” ujar Arsjad Rasjid dalam keterangan tertulis, Jum’at (2/7/2021).

Baca Juga:  Kemeriahan Anniversary ke-50 Asosiasi Kontraktor Indonesia (AKI)

Dalam meningkatkan kolaborasi sektor swasta dan pemerintah supaya lebih terstruktur, Arsjad Rasjid menginginkan terdapat shadow government di struktur organisasi Kadin.

“Struktur tersebut akan memudahkan untuk berkomunikasi mengenai hal-hal yang menjadi aspirasi sektor swasta, seperti investasi. Selain itu, Kadin juga dapat memberikan masukan-masukan yang lebih berdampak nyata kepada pemerintah,” katanya.

Untuk itu, Arsjad akan mendorong kepengurusan hasil Musyawarah Nasional (Munas) VIII yang digelar Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), ditetapkan melalui Keputusan Presiden (Kepres).

Arsjad Rasjid menegaskan komitmennya untuk memperkuat internal organisasi dan regulasi Kadin.

Pihaknya juga menginginkan Kadin dapat menjadi rumah tumbuh bersama bagi pengusaha skala besar, menengah, kecil, hingga mikro.

“Kadin adalah rumah bersama. Rumah untuk tumbuh secara inklusif, saling merangkul pengusaha skala besar, menengah, kecil dan mikro dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai Pulau Rote,” tegasnya.

Baca Juga:  Rapimnas PII, Ketua Panitia Hetifah Sjaifudian: Kontribusi Insinyur dalam Pembangunan IKN

Selain itu, tambah Arsjad, akan membentuk kepengurusan Kadin yang mampu bergerak cepat serta mengakselerasi program pemulihan kesehatan dan ekonomi.

Ia juga bakal merangkul representasi Kadin daerah dan asosiasi-asosiasi yang menjadi anggota Kadin.

Dengan demikian, melalui representasi wajah Indonesia dalam struktur Kadin, konektivitas antara pemerintah pusat dan pelaku usaha di berbagai daerah menjadi lebih dekat dan kuat.

Hal itu dilalukan Kadin untuk mempercepat pengembangan potensi yang ada di daerah.

Melalui Munas Kadin ke-VIII itu, Anindya Bakrie yang juga menjadi calon dalam bursa pemilihan ketua umum ditetapkan sebagai Ketua Dewan Pertimbangan Kadin Indonesia.

Ketua Umum Kadin Indonesia periode 2015-2021, Rosan P. Roeslani, usai penetapan Arsjad Rasjid, mengatakan bahwa dengan terpilihnya ketua umum, ketua dewan pertimbangan serta jajaran pengurus, diharapkan organisasinya akan menjadi lebih baik, dan tetap menjadi mitra strategis pemerintah.

Baca Juga:  Pengguna PLTS Atap Naik 486 Persen, Ancaman Bagi PLN?

Ia juga berharap program-program Kadin yang sudah berjalan dan sedang berjalan seperti program vaksin gotong royong, dapat terus dilanjutkan.***

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button