EVENT

Dirjen Yudha Mediawan Resmi Buka Pameran IndoBuldTech Ke-21 di ICE BSD

IndoBuildTech dapat menjadi media untuk mempertemukan para pelaku pembangunan infrastruktur, tidak hanya pemerintah, tetapi juga para pelaku usaha.

Konstruksi Media – Direktur Jenderal Bisa Konstruksi Kementerian PUPR Yudha Mediawan resmi membuka perhelatan pameran terbesar di sektor industri building material dan interior “IndoBuidTech Expo” di ICE BSD, Kabupaten Tangerang, Banten.

Perhelatan pameran ini berlangsung selama empat (4) hari ke depan yakni dari 16-20 November 2022.

Dalam sambutannya, Yudha mengapresiasi penyelenggaraan IndoBuildTech Expo 2022, yang dapat menjadi media untuk mempertemukan para pelaku pembangunan infrastruktur, tidak hanya pemerintah, tetapi juga para pelaku usaha.

Menurutnya, kegiatan ini seyogyanya dapat dimanfaatkan untuk mendukung kebangkitan kembali bisnis sektor konstruksi dan industri material kontruksi sebagai bentuk dukungan bagi masyarakat jasa konstruksi dalam pembangunan infrastruktur nasional.

Hal tersebut sejalan dengan kebijakan Presiden Joko Widodo, bahwa pembangunan infrastruktur yang masif menjadi modal Indonesia untuk meningkat menjadi negara maju dan tidak lagi terperangkap sebagai negara berkembang.

Baca Juga:  Groundbreaking Tol Probowangi, Menteri Basuki: Dilarang Impor, Pakai Produk Lokal
Direktur Jenderal Bina Konstruksi Kementerian PUPR Yudha Mediawan saat memberikan sambutan dalam pembukaan pameran IndoBuldTech Ke-21 di ICE BSD. Dok. Ist Komed

“Pemerintah akan terus mendorong percepatan pembangunan infrastruktur, mengingat bahwa infrastruktur merupakan pondasi bagi Indonesia untuk mampu berkompetisi dengan negara-negara lain, sekaligus dapat memberikan dampak multiplier effect untuk pertumbuhan ekonomi Indonesia dengan menciptakan titik pertumbuhan ekonomi baru,” ungkap Yudha, Rabu, (16/11/2022).

Dia menambahkan, keberhasilan pembangunan infrastruktur sangat ditentukan oleh pasokan sumber daya material dan peralatan konstruksi.

Pembukaan pameran IndoBuldTech Ke-21 di ICE BSD Kabupaten Tangerang. Dok. Ist Komed

“Untuk itu, pembenahan terhadap tata kelola rantai pasok material dan peralatan konstruksi terus dilakukan, untuk memastikan ketersediaannya baik dari segi kuantitas dan kualitas,” ungkapnya.

Dirinya berharap agar rangkaian kegiatan IndoBuildTech Expo 2022 ini dapat melahirkan terobosan dan lompatan baru dalam gerak langkah kita bersama membangun infrastruktur, bangunan, serta hunian yang lebih berkualitas, cepat, dan murah serta dapat mendorong proses percepatan pembangunan dengan memperkuat sinergi dan kolaborasi untuk pembangunan Indonesia yang lebih baik lagi sesuai dengan tema acara ini yaitu “Reinforcing The Bond of Nation”.

Baca Juga:  Buka UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2023, Jokowi Apresiasi BRI Majukan UMKM

Sementara itu, secara bersamaan Direktur Utama PT Debindo-ITE Effi Setiabudi mengatakan perhelatan IndoBuildTech Expo ini yang ke-21 kalinya digelar.

Pameran ini menghadirkan lebih banyak produk dan top brand terkemuka dengan harga khusus berlaku selama pameran, sekaligus menggelar rangkaian kegiatan forum bisnis.

Direktur Utama PT Debindo-ITE Effi Setiabudi dalam sambutannya pembukaan pameran IndoBuldTech Ke-21 di ICE BSD. Dok. Ist komed

Tak hanya itu, lanjutnya, dalam perhelatan IndoBuildTech Expo ini juga diselenggarakan agenda baru yakni penganugerahan kepada para stakeholder.

“Menyongsong tahun baru 2023, para exhibitor memberikan penawaran khusus dalam bentuk potongan harga, bonus dan insentif serta dukungan layanan untuk transaksi bisnis maupun ritel,” ujarnya.

Dia menambahkan, pameran ini dihadiri tidak hanya industri produk dari dalam negeri saja, melainkan menghadirkan produk dan teknologi dari luar negeri.

“Ini sebuah perwujudan sinergi kemitraan antara Exhibitor, Event Supporting Partners, Visitors dan Organizer dalam semangat berkontribusi untuk mendorong terwujudnya pemulihan ekonomi nasional, selaras dengan tekad presidensi Indonesia bersama negara-negara G20 “Recover Together, Recover Stronger”,” kata dia.

Baca Juga:  Kemeriahan Anniversary ke-50 Asosiasi Kontraktor Indonesia (AKI)

“Semangat kemitraan kerjasama itu dapat kita lihat dan kita ikut bersama dalam bentuk rangkaian kegiatan yang digelar IndoBuildTech bersama Kementerian dan Lembaga seperti LPJK Kementerian PUPR, bersama mitra Asosiasi Profesi terkait Arsitektur dan Konstruksi serta banyak lagi lainnya. Dengan demikian IndoBuldTech menjadi sebuah platform interaksi langsung untuk bertransaksi, negosiasi, dan business networking yang kesemuanya bermuara pada peningkatan kontribust IndoBulldTech Stakeholders terhadap progress economic recovery,” tutup Effi.

Baca Artikel Selanjutnya :

Related Articles

Back to top button